

Desa Semen merupakan salah satu desa di Kecamatan Gandusari Kabupaten Blitar. Desa dengan luas lebih kurang 1.079,12 Ha. Wilayah Desa Semen terdiri dari 4 Dusun yaitu: Dusun Semen, Dusun Tegalrejo, Dusun Dewi, Dusun Parang, yang masing-masing dipimpin oleh seorang Kepala Dusun. Posisi Kasun menjadi sangat strategis seiring banyaknya limpahan tugas desa kepada aparat ini.Dalam rangka memaksimalkan fungsi pelayanan terhadap masyarakat di Desa Semen, dari keempat dusun tersebut terbagi menjadi 14 Rukun Warga (RW) dan 57 Rukun Tetangga (RT).
Desa Semen terletak diwilayah kecamatan Gandusari dengan batas – batas sebagai berikut :
- Sebelah utara : Kabupaten Malang dan Kabupaten Kediri
- Sebelah Timur : Kecamatan Wlingi dan Kabupaten Malang
- Sebelah Selatan : Kecamatan Talun dan Kecamatan Wlingi
- Sebelah Barat : Kecamatan Talun dan Garum

Desa Semen terbagi menjadi empat dusun, antara lain :
1 Dusun Parang
2 Dusun Semen
3 Dusun Tegalrejo
4 Dusun Dewi

Luas Desa Semen : ± 1.079,12 Ha
Luas Persawahan : ±135 Ha
Luas Tanah Kering : ± 944,12 Ha
Luas Tanah Perkebunan : ± 599,46 Ha
Luas Bangunan : ± 131,26 Ha
Luas Pekarangan : ± 36,11 Ha
Luas Hutan : ± 132,2 Ha
Luas Jalan : ± 20,22 Ha
Luas Kuburan : ± 5,02 Ha
2 komentar
Dwi Suparti Minggu, 4 Jul 2021
Maaf sebelumnya …mohonbantuan info ini … Saya sudah lama kehilangan kontak dg saudara alm.bapak saya di Semen Blitar …nama alm.bapak saya Paeran. Saudara alm.bapak saya kebanyakan bernama akhiran -Ran …Wagiran -Legiran – Samiran ..dulu seingat saya rumah saudaranya di barat SMP PGRI? Rumahnya dikelilingi kebun kopi dan jati.Ada sungai di tengah kebun.Untuk berkunjung ke rumah saudara lain saya naik kuda.apakah betul di Semen banyak kebun kopi? Dan tanaman jati?. Alm.bapak saya tinggi besar putih seperti keturunan Belanda.Apakah di desa Semen ada warga keturunan Belanda? Mohon info …terimaksih.
Hesti Jumat, 28 Jan 2022
Selamat pagi, mungkin kami bisa membantu?