Pembelajaran Pertanian Dan Peternakan

Demi meningkatkan pengetahuan para penerus bangsa, Desa Semen mengadakan pelatihan di bidang pertanian dan peternakan. Para siswa Eagle National Academi sangat antusias dalam mengikuti kegiatan tersebut.

Para siswa diajari tentang cara menanam tanaman. Cara merawat tanaman serta menjaga dan menyayangi tanaman. Siswa yang mengikuti kegitan ini sangat senang. Banyak dari mereka yang tadinya tidak suka tanaman menjadi sangt suka.

Tidak hanya mengenai tanaman, siswa juga diajari tentang beternak. Kali ini ternak yang diajarkan adalah ternak kelinci. Di dalam kandang kelinci, para siswa senang bisa melihat kelinci yang lucu-lucu.

Disini siswa juga diajari cara memegang kelinci dengan cara yang benar. Diajari cara merawat kelinci sampai cara pemberian makan pada kelinci.